Kala hujan turun membasahi kota ini, duduk di teras rumah sambil memandangi hujan yang jatuh seorang diri tanpa hadirmu yang menemani bahkan sama seperti sebatang pohon di depan yang sedang sendiri terkena hujan jatuh hingga pohon itu basah oleh hujan, mendapat air sebagai energi.

Langit belum gelap seperti yang kubayangkan. Langit kala ini begitu terang namun syahdu. Burung burung berterbangan menikmati hujan turun yang sudah lama ia nantikan. Aku ingin bermain dengan hujan. Menyatu dengan hujan agar dapat merasakan basah.

Hujan membawa kembali kenangan lama, menikmati hujan seorang diri begitu nikmat bukankah dengan sendirinya memori lama akan bermunculan kembali karena hujan. Hujan di bulan Desember contohnya.

Kau disana melihat hujan yang turun? Begitu indah bukan? Aku suka hujan, kamu suka hujan. Dan kita sama sama suka hujan. Biarkan semua ini berlalu seperti hujan yang akan berlalu dan di gantikan oleh langit yang biru dan kembali cerah.